Mengganti Kabel VGA Monitor

Mengganti kabel VGA.
Witacom, saya ditelpon sama Gung gus dari wita komputer. Katanya ada monitor yang kabel VGA nya putus digigit anjing dan saya disuruh untuk memperbaikinya.
Awalnya saya bongkar, Monitor 17″ dengan merk Samsung telah terbongkar. Dan saya lihat banyak kabel warna warni yang menempel pada board.
Kabel yang diberikan dari Gung gus sebagai pengganti kabel yang putus pun juga berwarna warni sama seperti aslinya. Namun yang tidak sama adalah bentuk socket kabel nya. Sehingga membuat saya harus putar otak untuk mengakalinya.
Saya pernah ingat men-jumper output tv tunner ke LCD TV portable hanya memerlukan kabel RGB VSYNC HSYNC dan Ground saja. Itu sudah menyala sempurna. Namun pada monitor samsung kali ini kabel nya banyak dan saya menerapkan hal tersebut juga.
Dengan ada 15 kabel saya hemat menjadi hanya 6 kabel saja, dan semua berjalan lancar. Untuk pinout yang saya terapkan bisa klik dibawah ini.

2 komentar:

H Gito mengatakan...

Betul sekali pak. walaupun port VGA memiliki 15 Pin tetapi tidak semua pin di pakai untuk hanya menampilkan gambar ke monitor. Bahkan saya belum pernah liat Kabel VGA yang isinya ada 15 kabel, klo ada pasti mahal harganya. Ditempat saya sendiri hanya menyediakan kabel vga yag isinya 3+6 dan 3+4 baik itu yang include dengan konektor 15 pinnya ataupun yang masih dalam bentuk Roll.

Unknown mengatakan...

Saya pernah bongkar kabel VGA,
Ada yg isinya 6,juga ada yg isinya 15

Posting Komentar